Minggu, 14 Juni 2015

Menabung Dalam Islam


Dalam ajaran Islam, konsep menabung
ini dapat dicermati dari ayat al-Qur’an
dan al-Hadis yang baik secara tersurat
maupun tersirat menganjurkan
menabung, sebagaimana ayat-ayat dan
hadis-hadis berikut:
1. QS. Al Isra' (17) ayat 29:
"Dan janganlah kamu jadikan tanganmu
terbelenggu pada lehermu (pelit) dan
janganlah kamu terlalu mengulurkannya
(boros) karena itu kamu menjadi tercela
dan menyesal.” Pemahaman bahwa ayat
ini secara tersurat menganjurkan untuk
bersikap tidak pelit yang menyebabkan
seseorang menjadi tercela karena
kepelitannya dan anjuran untuk tidak
boros yang menyebabkan seseorang
menjadi menyesal karena keborosannya
tersebut. Fokus pada tidak boros
mempunyai pengertian sederhana
sebagai anjuran untuk menyisihkan
sebagian harta untuk digunakan bagi
keperluan masa depan (menabung).
2. QS. Al Isra' (17) ayat 27:
"Sesungguhnya pemboros-pemboros itu
adalah saudara-saudara setan dan setan
itu adalah sangat ingkar kepada
Tuhannya.” Ayat ini menguatkan ayat di
atas, bahwa boros adalah suatu
perbuatan yang sangat dilarang dengan
menyamakan para pemboros sebagai
saudara setan. Mengikuti bisikan setan
saja dilarang, apalagi menjadi saudara
(sekutu) setan.
3. QS. Al Furqaan (25) ayat 67:
"Dan orang-orang yang apabila
membelanjakan (harta), mereka tidak
berlebihan, dan tidak (pula) kikir, dan
adalah (pembelanjaan itu) di tengah-
tengah antara yang demikian.”
Ayat ini dapat dipahami mempunyai
pengertian yang sama dengan redaksi
yang berbeda dengan QS. Al Isra' (17)
ayat 29 di atas.
4. Hadits Riwayat Bukhari:
“...Rasulullah saw pernah membeli
kurma dari Bani Nadhir dan
menyimpannya untuk perbekalan
setahun buat keluarga...” Hadits ini
secara tersurat bahwa Nabi Muhammad
saw pernah melakukan menabung.
5. Hadits Riwayat Bukhari: “Simpanlah
sebagian dari harta kamu untuk
kebaikan masa depan kamu, karena itu
jauh lebih baik bagimu.” Hadits ini
menguatkan hadits pada nomor empat
di atas dengan secara tegas Nabi
Muhammad saw menganjurkan untuk
menabung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar